You are currently viewing 4 Cara Membuat Kartu Undangan Pernikahan Digital

4 Cara Membuat Kartu Undangan Pernikahan Digital

Dalam mempersiapkan pernikahan, kartu undangan pernikahan jadi salah satu unsur yang penting. Selain dalam bentuk cetak, Anda kini bisa membuat undangan pernikahan digital. Undangan murah dan unik dalam bentuk digital bahkan bisa Anda buat sendiri melalui aplikasi maupun website gratis di internet, lho. Untuk pemula, ikuti 3 cara berikut ini dalam membuat undangan pernikahan digital.

  1. Tentukan Konsep Undangan

Pertama-tama, tentukan dulu konsep undangan digital yang akan Anda buat. Agar hasilnya selaras, pastikan konsep yang dipilih sama dengan konsep acara pernikahan yang akan digelar. Mulai dari pemilihan elemen, warna, hingga font yang digunakan dalam undangan murah dan unik.

  1. Pilih Aplikasi Pembuatan Undangan

Ada banyak aplikasi atau situs web gratis yang bisa Anda akses untuk membuat undangan digital. Beberapa aplikasi dapat dibuka melalui laptop maupun smartphone. Salah satu aplikasi yang bisa diakses gratis dan memiliki banyak elemen adalah Canva.

Aplikasi kartu undangan pernikahan ini bisa kamu unduh di Play Store. Selain memiliki banyak elemen, Canva juga menyediakan berbagai macam template undangan pernikahan.

  1. Tentukan Sketsa Desain Agar Undangan Lebih Unik

Kalau Anda punya skill desain grafis, tak ada salahnya menambahkan sketsa desain untuk memberikan sentuhan unik pada undangan pernikahan digital. Sketsa bisa berupa karikatur foto pasangan, video, dan lain sebagainya. Penambahan sketsa juga akan membuat undangan jadi lebih menarik untuk dilihat.

  1. Tentukan Konten dalam Undangan

Selain konsep dan sketsa, Anda pun harus memperhatikan konten dalam undangan pernikahan. Informasi yang dicantumkan dalam undangan digital haruslah lengkap. Mulai dari tanggal acara dilaksanakan, jam, hingga lokasi acara.

Jika ada tema khusus untuk pakaian tamu undangan, Anda dapat mencantumkan dress code di dalam undangan. Begitupun dengan informasi tambahan seperti protokol kesehatan dan lain sebagainya.

Setelah menerapkan 4 cara di atas untuk membuat kartu undangan pernikahan, jangan lupa melakukan pengecekan pada tahap akhir. Pengecekan dilakukan untuk menghindari kesalahan dalam menulis. Jika sudah, Anda bisa langsung mempublikasikannya melalui website atau disebar ke teman-teman Anda.

Leave a Reply